PEDOMAN PENULISAN DAN GAYA SELINGKUNG JURNAL NALAR PENDIDIKAN LPM PENALARAN UNM







Lembaga Penelitian Mahasiswa Penalaran Universitas Negeri Makassar adalah salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang berkecimpung di bidang penelitian dan keorganisasian. Salah satu program kerja LPM Penalaran UNM Divisi Kepustakaan dan Penerbitan adalah Penerbitan Jurnal. Jurnal Nalar Pendidikan adalah wadah publikasi hasil karya penelitian bersifat kependidikan. Jurnal ini terdiri dari 10 artikel ilmiah dan dibuka secara umum untuk dosen, dosen ahli, guru maupun mahasiswa. Penerbitan dilakukan dua kali dalam satu tahun kepengurusan. Adapun pedoman penulisan gaya selingkung jurnal LPM Penalaran dapat dilihat pada draft di bawah:
DRAFT PEDOMAN PENULISAN DAN GAYA SELINGKUNG JURNAL NALAR PENDIDIKAN LPM PENALARAN UNM
Aturan Umum
  1. Naskah yang dipublikasikan berupa hasil penelitian bidang kependidikan yang ditulis dalam Bahasa Indonesia dan/atau Bahasa Inggris.
  2. Naskah diserahkan dalam bentuk soft copy dan dibawa langsung kepada Tim Penyunting Jurnal Nalar Pendidikan di sekretariat utama LPM Penalaran UNM Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa Lantai 2 Kampus UNM Gunung Sari atau di sekretariat alternatif LPM Penalaran UNM Jalan Daeng Tata Nomor 15 Kompleks Patun Makateks B1, Makassar atau melalui e-mail ke alamat nalaredukasi@gmail.com.
  3. Naskah bukan Plagiat sebagaimana yang tercantum dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No. 17 Tahun 2010, tentang Plagiat yaitu perbuatan secara sengaja atau tidak sengaja dalam memperoleh atau mencoba memperoleh kredit atau nilai untuk suatu karya ilmiah, dengan mengutip sebagian atau seluruh karya dan/atau karya ilmiah pihak lain yang diakui sebagai karya ilmiahnya, tanpa menyatakan umber secara tepat dan memadai. Adapun yang termasuk ruang lingkup Plagiat sebagaimana yang tercantum dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No. 17 Tahun 2010 tentang Lingkup dan Perilaku Plagiat pada pasal 2 yang berisi:
    1. Mengacu dan/atau mengutip istilah, kata-kata dan/atau kalimat, data dan/atau informasi dari sumber tanpa menyebutkan sumber dalam catatan kutipan dan/atau tanpa menyatakan sumber secara memadai.
    2. Mengacu dan/atau mengutip secara acak istilah, kata-kata dan/atau kalimat, dan/atau tanpa menyatakan sumber dalam catatan kutipan dan/atau tanpa menyatakan sumber secara memadai.
    3. Menggunakan sumber gagasan, pendapat, pandangan, atau teori tanpa menyatakan sumber secara memadai.
    4. Merumuskan dengan kata-kata dan/atau kalimat sendiri dari sumber kata-kata dan/atau kalimat, gagasan, pendapat, pandangan, atau teori tanpa menyatakan sumber secara memadai.
    5. Menyerahkan suatu karya ilmiah yang dihasilkan dan/atau telah dipublikasikan oleh pihak lain sebagai karya ilmiahnya tanpa menyatakan sumber secara memadai.
    6. Sistematika penulisan terdiri atas: Judul (dalam bahasa Inggris dan bahasa Indonesia), Nama Penulis yang disertai Nama Lembaga, Abstrak (dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia) dan Kata Kunci, Pendahuluan, Metode, Hasil Penelitian dan Pembahasan, Kesimpulan, Daftar Pustaka, dan Lampiran (jika ada).
    7. Belum pernah dipublikasikan atau tidak sedang dikirim ke jurnal lain. Penulis menyertakan pernyataan yang berisi keterangan bahwa karya yang dikirim ke Jurnal Penelitian Pendidikan LPM Penalaran UNM belum pernah dipublikasikan sebelumnya.
    8. Segala sesuatu yang menyangkut perizinan pengutipan atau penggunaan software komputer untuk pembuatan naskah atau perihal lain yang terkait dengan HaKI (Hak dan Kekayaan Intelektual) yang dilakukan oleh penulis naskah beserta konsekuensi hukumnya menjadi tanggung jawab penulis naskah.
    9. Penulis yang artikelnya dimuat dalam Jurnal Nalar Pendidikan wajib membayar kontribusi :
                        >> Dosen = @Rp. 400.000,-
                        >> Guru/Umum = @Rp. 350.00,-
                        >> Mahasiswa = Rp. 300.000,-
Aturan Khusus
  1. Naskah diketik dengan dengan huruf Times New Roman dengan ukuran 10 dan 1.15 spasi pada kertas A4 dengan panjang naskah antara 6-10 halaman, ditulis dengan menggunakan Microsoft Word dengan ukuran margin atas, kanan dan bawah adalah 3 cm dan kiri 4 cm.
  2. Judul artikel dicetak dengan huruf kapital dan diletakkan di tengah tengah, Ukuran huruf 12 point dan dicetak tebal. Judul tidak lebih dari 20 kata
  3. Nama penulis artikel dicantumkan tanpa gelar akademik dan ditempatkan di bawah judul artikel jika naskah ditulis oleh tim, semua nama penulis wajib dicantumkan. Penyunting hanya berhubungan dengan penulis utama yang dicantumkan pada urutan pertama. Nama penulis, afiliasi (lembaga/ univeristas) ditulis menggunakan ukuran huruf 10 point.
  4. AbstrakDitulis dalam bahasa Indonesia atau bahasa inggris, ukuran 10 dan spasi 1.
a. Tidak melebihi 150 kata.
b. Tulisan tidak memuat gambar atau tabel.
c. Jarak judul abstrak dengan tulisan sebelum dan setelahnya adalah 10 point. Abstrak harus menggambarkan keseluruhan isi penelitian.
d. Kata kunci ditulis dengan tiga sampai dengan lima kata, dipisahkan dengan tanda koma dan gaya tulisan Italic ukuran 10 dan jarak sebelum dan setelahnya adalah 10 point spasi 1dan diurutkan berdasarkan urutan abjad.
  1. Badan naskah
    1. Ditulis dalam dua kolom dengan jarak kolom 1 cm, tulisan ukuran 10 dengan spasi 1.15. Setiap awal paragraph dimulai indentasi 5 mm.
    2. Terdiri dari empat bagian utama: Pendahuluan, Metode panelitian ( Metode, Bahan, dll), Hasil Penelitian, Kesimpulan.
  2. Subjudul dibuat dalam 2 tingkatan
    1. Subjudul 1: Rata kiri, dengan huruf Times New Roman ukuran 10 dan ditulis dengan huruf kapital, (misalnya PENDAHULUAN).
    2. Subjudul 2: Rata kiri, dengan huruf Times New Roman ukuran 10, menggunakan huruf kapital, diikuti dengan tanda titik (misalnya Percobaan).
  3. Gambar dan tabel dalam naskah berwarna hitam dan harus terbaca dengan jelas dan proporsional dengan halaman secara keseluruhan serta diberi nomor dengan font Times New Roman ukuran 10 dengan satu spasi. Judul tabel ditulis di atas tabel sedangkan judul gambar ditulis di bawah gambar.
  4. Bagian Pendahuluan berisi Latar Belakang, Konteks Penelitian, Hasil Kajian Pustaka, dan Tujuan Penelitian. Seluruh bagian Pendahuluan disajikan secara terintegrasi dalam bentuk paragraf. Panjang bagian pendahuluan 15 % sampai 20 % dari total naskah.
  5. Metode Penelitian berisi penjelasan metode yang digunakan peneliti untuk menghasilkan temuan. Panjang bagian ini antara 10 % sampai 15 % dari total panjang naskah.
  6. Hasil Penelitian berisi paparan yang sesuai dengan tuuan penelitian yang berisi pemaknaan dan perbandingan dengan teori terdahulu atau hasil penelitian sebelumnnya. Panjang paparan hasil penelitian antara 60 % sampai 70 % dari total panjang artikel.
  7. Bagian Kesimpulan berisi temuan penelitian dan intisari hasil pembahasan yang dipaparkan dalam bentuk paragraf. Panjang simpulan antara 5 % sampai 10 % dari total panjang naskah.
  8. Penulisan daftar pustaka, kutipan, rujukan, tabel dan gambar mengacu pada pedoman penulisan karya ilmiah yang berlaku secara umun. Akan tetapi untuk setiap daftar pustaka diberi nomor sitasi. Daftar pustaka memuat minimal 10 refrensi yang terdiri 60% dari jurnal dan 40% dari buku, internet, majalah, koran dsb.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PSIKOLOGI KEPRIBADIAN "KEPRIBADIAN MENYIMPANG"

TEORI BELAJAR SOSIAL DAN TIRUAN

KESEHATAN MENTAL " TRAUMA"

Translate